JAKARTA – Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) resmi mengumumkan lembaga pendidikan sebagai penyelenggara pendidikan Beasiswa SDM Sawit 2025. Terdapat 41 perguruan tinggi dengan 94 program studi yang dinyatakan lolos seleksi.
Hal itu tertuang dalam surat yang Nomor Peng-3/DPKS/2025, tentang Pengumuman Lolos Seleksi Lembaga Penyelenggara Program Pendidikan Pengembangan SDM Perkebunan Kelapa Sawit 2025 yang ditandatangani Direktur Utama BPDP Eddy Abdurrachman.
Baca Juga: BPDP Alokasikan 4.000 Penerima Beasiswa di 2025
Dalam surat tersebut tertulis, BPDP telah melakukan rangkaian seleksi dan penilaian atas proposal yang masuk berdasarkan Pengumuman No Peg-4/DPKS/2024 tanggal 2 Desember 2024. Selanjutnya BPDP menyatakan 41 Lembaga Pendidikan yang telah memenuhi kriteria sebagai Penyelenggara Program Pendidikan Pengembangan SDM Perkebunan Kelapa Sawit Angkatan 2025.
Calon peserta beasiswa sawit dapat memilih 94 program studi di 41 perguruan tinggi penyelenggara beasiswa sawit dengan jenjang pendidikan mulai diploma sampai sarjana. Jumlah Lembaga Pendidikan di atas lebih banyak dibanding tahun lalu yang hanya 23 Lembaga Pendidikan.
Baca Juga: Beasiswa Sawit 2024 Dibuka, Kuotanya 3.000 Orang!
Penambahan Lembaga Pendidikan ini disesuaikan dengan bertambahnya kuota penerima Beasiswa SDM Sawit 2025 yang bertambah 1.000 penerima. Tahun lalu hanya 3.000 penerima fasilitas pendanaan pendidikan dari BPDP, sementara tahun ini naik menjadi 4.000 penerima.
“Pengumuman ini bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat. Jumlah peserta per Program Studi akan dituangkan dalam Surat Keputusan Direktur Utama BPDP yang disampaikan pada kesempatan pertama atau pembahasan selanjutnya,” ujar Direktur Utama BPDP Eddy Abdurrahman, dalam surat resmi yang ditetapkan di Jakarta, 23 April 2025. (ANG)