JAKARTA – Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) beserta Komite Penelitian dan Pengembangan BPDPKS menetapkan 43 judul proposal menjadi penerima Program Grant Riset Sawit (GRS) Tahun 2023.
Ke-43 judul proposal tersebut ditetapkan sebagai penerima Program GRS Tahun 2023 setelah BPDPKS beserta Komite Penelitian dan Pengembangan BPDPKS melakukan serangkaian seleksi atas banyak proposal yang masuk ke panitia.
Dalam pengumuman Nomor Peng-3/DPKS.4/2023 tentang Penerima Grant Riset Sawit Tahun 2023 yang ditandatangani Plt Direktur Penyaluran Dana BPDPKS Zaid Burhan Ibrahim pada Senin (19/6/2023) disebutkan bahwa mekanisme penyaluran dana akan dilakukan melalui kontrak/perjanjian kerja sama antara Direktur Utama BPDPKS dengan pimpinan lembaga penelitian dan pengembangan.
“Kami mengucapkan selamat kepada penerima pendanaan Grant Riset Sawit tahun 2023. Dapat kami sampaikan bahwa dengan semangat sawit BAIK (Bersih, Akuntabel, Integritas dan Kesempurnaan) BPDPKS berkomitmen menjaga integritas serta mewujudkan kepuasan layanan para stakeholder untuk mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi,” kata Zaid Burhan Ibrahim.
Dalam pengumuman tersebut, terdapat 6 proposal akan melakukan riset soal bioenergi, 6 proposal melakukan penelitian soal biomaterial/oleokimia, 1 proposal meneliti soal lahan/bibit/budidaya, 3 proposal siap melakukan penelitian soal lahan/bibit, 2 proposal akan melakukan penelitian soal budidaya sawit.
Sedangkan 4 proposal meneliti tentang pangan/kesehatan, 5 proposal siap lakukan penelitian soal pascapanen/pengolahan, 9 proposal akan melakukan riset soal penanganan limbah/lingkungan, serta 7 proposal akan melakukan penelitian tentang persoalan sosial/ekonomi/manajemen/ICT. (SDR)