JAKARTA – Salah satu peralatan yang paling dibutuhkan untuk pekerjaan-pekerjaan berat di bidang konstruksi, pertambangan, dan perkebunan adalah alat berat. Mesin dengan ukuran besar ini didesain untuk pemindahan bahan bangunan, pengerjaan tanah (earth working), pembersihan lahan (land clearing) dan lain-lain. Di perkebunan, salah satu alat berat yang paling banyak digunakan adalah Excavator.
Excavator disebut juga bego. Alat berat umumnya digunakan untuk penggalian tanah dan memindahkan tanah atau material lain ke dalam truk muata. Selain itu, bego juga digunakan memindahkan material berat, meratakan tanah, menancapkan batang pondasi, mengeruk sungai, dan banyak lagi lainnya.
Alat berat diproduksi oleh beberapa perusahaan besar dari berbagai negara. Berikut ini ada beberapa daftar alat berat yang banyak digunakan di perkebunan, terutama kebun sawit.
Caterpillar (CAT)
Ini merek popular dari Amerika untuk industry alat berat, termasuk excavator. Beberapa tipe excavator produksinya yang banyak digunakan di perkebunan antara lain CAT 320 atau CAT 323 karena ukurannya yang ideal dan daya angkat cukup memadai. Alat berat buatan pabrikan Amerika ini dikenal karena performanya andal dan fiturnya yang canggih.
Komatsu
Merek tersohor dari Jepang di dunia alat berat. Terkenal dengan kualitasnya yang bagus. Beberapa jenis excavator Komatsu untuk perkebunan antara lain Komatsu PC200 atau PC300. Jenis ini sangat populer di industri perkebunan karena kinerja handal dan efisien bahan bakar. Excavator Komatsu dilengkapi dengan sistem hidrolik dan fitur canggih.
Baca Juga:
- Meningkatkan Produktivitas Kebun Sawit dengan Komatsu PC135F-10M0
- Dorong Produktivitas, Kementan Kenalkan Taxi Alsintan Bun Sawit
Hitachi
Hitachi juga berasal dari Jepang. Dikenal karena kualitas dan daya tahan produknya. Merek ini punya excavator yang banyak digunakan untuk perkebunan seperti Hitachi ZX200 atau ZX350. Dua jenis excavator ini punya reputasi di bidang kinerja dan keandalan. Excavator Hitachi dilengkapi teknologi canggih, sistem hidrolik efisien, dan fitur ramah lingkungan.
Volvo
Produk asal Swedia ini popular di industry otomotif dan alat berat karena kualitas inovasi. Volvo menyediakan excavator Volvo EC220 atau EC350 untuk perkebunan. Produk ini sangat populer karena daya angkat yang kuat dan performa yang handal. Excavator ini dilengkapi fitur canggih, sistem pembersihan emisi ramah lingkungan, dan desain ergonomis.
Doosan
Alat berat buatan Korea Selatan ini dikenal tangguh. Beberapa jenis excavator yang banyak digunakan untuk industri perkebunan adalah Doosan DX225 atau DX380. Dua jenis produk ini punya daya angkat kuat dan performa handal. Excavator Doosan memang dikenal andal, efisien bahan bakar, dan teknologi canggih yang meningkatkan produktivitas.
Baca Juga:
- Hebat, Alat Ini Bisa Estimasi Umur, Produksi dan Produktivitas Kebun Sawit
- Basmi Hama Sawit dan Pemupukan, PTPN V Manfaatkan Drone
Hyundai
Pabrikan dari Korea Selatan ini juga tidak ketinggalan untuk mengenalkan alat beratnya di industri perkebunan. Salah satu excavator untuk kebutuhan kebun sawit adalah model HX 55S yang punya mesin ramping. Model ini dikenal juga dengan mini excavator yang cocok untuk pekerjaan penggalian pembuatan parit.
Sany
Termasuk pendatang baru di Indonesia dibandingkan merek-merek terkenal lainnya. Alat berat buatan China ini awalnya berfokus pada industri pertambangan. Belakangan mulai merambah perkebunan dengan menawarkan excavator, salah satunya SY55C dan SY75C untuk beberapa pekerjaan medium. Produk Sany sudah digunakan di puluhan negara di dunia dan telah menjadi merek global.
Merek dan jenis excavator ini tentu menjadi pilihan menarik bagi perkebunan, terutama perkebunan kelapa sawit sesuai kebutuhan. Sebab, memilih excavator yang tepat adalah langkah penting dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas. Selain itu, setiap merek pasti punya keunggulan yang bisa jadi pertimbangan untuk dipilih. (NYT)